Selasa, 10 Juli 2012

Metering

apa itu metering ? Metering adalah pengukuran pencahayaan untuk mendapatkan tingkat Exposure yang sesuai dengan keinginan si fotografer. yang dimaksud mendapatkan tingkat pengukuran cahaya yang sesuai adalah saat dimana si fotografer membidikkan kameranya pada salah satu objek yang terdapat dalam frame tersebut, untuk dijadikan patokan cahaya rata-rata terhadap keseluruhan cahaya yang terdapat dalam lingkungan tersebut sehingga didapatlah Exposure yang tepat
dalam kamera digital saat ini, terdapat 4 jenis metering.
gw akan menjelaskan kegunaan dan fungsi yang terdapat dalam masing-masing metering tersebut
- Evaluative Metering
Evaluative Metering
Evaluative Metering
ini adalah settingan standar yang digunakan oleh kebanyakan fotografer, settingan ini mengukur tingkat pencahayaan rata-rata dari keseluruhan cahaya yang ada dalam view finder( (layar tempat kita melihat untuk membidik objek) dalam lingkungan tempat fotografer dalam membidik kameranya. settingan ini mengatur tingkat Exposure secara otomatis untuk menyesuaikan dengan tingkat cahaya yang ada dalam lingkungan tempat fotografer tersebut. cocok dipakai dalam kondisi apapun.
- Partial Metering
Partial Metering
Partial Metering
ini adalah settingan dimana cakupan cahaya yang diukur hanya berkisar 9 % dari keseluruhan view finder, dihitung mulai dari tengah tempat bidikan dalam view finder kamera tersebut. Settingan ini cocok digunakan saat Background lebih terang dari dari objek dalam view finder tersebut sehubungan dengan terjadinya Backlight.
untuk lebih jelasnya lihat gambar,dimana gambar yang ada spot hitam itu menunjukkan area tempat cahaya mulai dilakukan metering.
- Spot Metering
Spot Metering
Spot Metering
metering ini mungkin tidak terdapat pada semua kamera digital modern, contohnya pada Canon 1000 D, metering jenis ini tidak ada. metering ini lebih spesifik dalam melakukan meteringnnya, yaitu hanya mengcover atau meliputi sekitar 3,8 % dari area view finder. settingan ini cocok digunakan untuk lebih memfokuskan object yang berada di tengah dengan ukuran kecil.
- Center Weighted Average Metering
Center Weighted Metering
Center Weighted Metering
Dengan lebih dititik beratkan bobotnya pada tengah dan rata-rata dari keseluruhan area dari view finder, settingan ini berada pada 1 tingkat dibawah Evaluative dalam mengukur meteringnya. Metering ini cocok digunakan saat fotografer ingin memfokuskan objek dan backgroundnya dengan tambahan berupa area di sekitar view finder (pinggir dari frame) terlihat gelap.
untuk lebih jelas perbedaan diantara ke 4nya, coba kalian potret sebuah objek dimana terdapat lampu di tengah yang menyala. gunakan metering yang berbeda, tetapi jangan rubah posisi tempat kalian memotret objek lampu tersebut.
lihat perbedaan keempatnya
Center Weighted Metering
Center Weighted Metering
Spot Metering
Spot Metering
Partial Metering
Partial Metering
Evaluative Metering
Evaluative Metering